Selasa, 08 Januari 2013

CATATAN BIO : MUTASI

Mutasi : Perubahan sifat individu dikarenakan faktor internal dan eksternal
Faktor Internal : keturunan /gen
Faktor Eksternal : akibat penyinaran (sinar X, UV) yang dapat menghancurkan struktur kromosom

Mutasi dapat diturunkan, selama tidak dapat diturunkan bukan mutasi namanya.
perubahan struktur gen -> mutasi gen
perubahan struktur kromosom -> mutasi kromosom

Syarat terjadinya mutasi:
1. adanya perubahan DNA/ materi genetik
2. perubahannya itu bersifat dapat/tidak dapat diperbaiki/disembuhkan
3. hasil perubahan itu diwariskan secara gen pada keturunannya

Mutasi mempengaruhi DNA dan kromosom

o) DNA dipengaruhi saat sintesis DNA, saat tersebut faktor mutagenik (faktor yang menyebabkan mutasi gen) mempengaruhi pemasangan basa nukleotida sehingga tidak dapat berpasangan dengan nukleotida yang seharusnya.
o) Kromosom dipengaruhi oleh mutagen pada saat pemaketan DNA dalam kromosom (profase), pemisahan kromatid, penarikan kromosom oleh benang spindel, dan sintesis dinding sel setelah anafase.

penyebab mutasi = mutagen
makhluk hidup yang mengalami mutasi = mutan

o) Mutasi gametik-> mutasi pada sel gamet
  - bersifat diwariskan kepada keturunannya
o) Mutasi somatik-> mutasi pada sel soma ( berupa zigot, embrio, atau sel dewasa)
  - bersifat tidak dapat diwariskan
  - mutasi somatik pada orang dewasa = kanker

*) Tumor dan kanker merupakan mutasi sel. Yang dimana tumor melakukan pembelahan sel lebih lambat dibanding kanker, oleh karena itu kalo udah namanya kanker akan berkembang cepat dan sangat berbahaya.

o) Mutasi gen -> perubahan yang terjadi pada nukleotida DNA yang membawa pesan suatu gen tertentu.
  - Mutasi gen dasarnya merupakan mutasi titik
  - Mutasi titik -> perubahan kimiawi satu atau beberapa pasangan basa dalam satu gen tunggal.

#Substitusi pasangan basa -> penggantian satu nukleotida dan pasangannya dan rantai DNA komplementer dengan pasangan nukleotida lain.
  - Tipe transisi : substitusi satu purin oleh purin lain dan satu pirimidin oleh pirimidin lain.
  - Tipe transversi : substitusi satu purin oleh pirimidin dan satu pirimidin oleh purin.

Insersi : merupakan penambahan satu atau lebih pasangan nukleotida pada suatu gen.
Delesi : merupakan pengurangan satu atau lebih pasangan nukleotida pada suatu gen.

Perubahan susunan Kromosom dapat disebabkan oleh delesi, duplikasi, inversi, dan translokasi.
 - Delesi : terjadi ketika sebuah fragmen kromosom patah dan hilang saat pembelahan sel.
 - Duplikasi : fragmen patahan yang dapat berikatan dengan kromosom homolog
 - Inversi : fragmen yang dapat melekat kembali pada kromosom asal, namun letaknya terbalik.
 - Translokasi : fragmen patahan yang bergabung dengan suatu kromosom non homolog dan menyebabkan penyusunan ulang.

Bersambung . . .



Tidak ada komentar:

Posting Komentar